Afterlife: Titik Setimbang
“Pada kondisi setimbang, semuanya nol. Damai. Adil.” Aku belajar kejujuran dan keadilan dengan cara yang tidak mudah. Menjadi orang tak jujur dan jahat benar-benar menyedihkan. Karena setiap keuntungan yang kudapat hanya berlangsung sesaat sebelum ditarik paksa dengan cara-cara yang menyakitkan. Hari ini, masih tersaruk-saruk aku mencoba keluar dari lingkaran neraka ini.